ANTUSIASME BERBAGI PORTAL RUMAH BELAJAR BERSAMA GURU SMAN 1 MANGGELEWA

Bismillah, 

Alhamdulillah hari ini, Jum'at 16 Oktober 2020 pelaksanaan sosialisai Portal Rumah Belajar  kepada guru-guru di SMAN 1 Manggelewa terlaksana dengan baik dan lancar. Acara sendiri dimulai pada pukul 08.15 wita dihadiri langsung Bapak Agus Dedi Suhardiman,S.Pd. selaku Kepala SMAN 1 Manggelewa, Bapak Muhklis,S.Pd (Waka Kurikulum), ustadz Akmaluddin,S.Ag.,M.Pd (Waka Kesiswaan) dan 24 guru-guru hebat lainnya.

Dalam sambutanya, Kepala Sekolah menyampaikan evaluasi pelksanaan pebelajaran dari rumah (BDR) pola daring yang dilakukan guru-guru berjalan baik, dengan 79% berjalan baik, adapun kekurangan lebih disebabkan banyak faktor, baik jaringan internet, kuota internet, perangkat pembelajaran (HP). Untuk bapak ibu guru Bimbngan Konseling (BP/BK) melakukan konseling melalui kunjungan rumah (Home Visit) kepada peserta didik yang lemah atau tertinggal dalam pembelajaran. Beliau juga menghimbau kepada para guru untuk terus mengikatkan kemapuan profesionalisme dengan mengikuti beberapa kegiatan online baik seminar online (webinar), pelatihan online atau lomba online dalam bidang pendidikan khusus pada mapel masing-masing. hal itu sangat dibutuhkan guru untuk mengikuti tren pembelajaran era sekarang pada masa pandemi covid-19 yang memaksa kita lebih banyak melakukan pembelajaran online.

Pelaksanaan sosialisasi diawali pemaparan slide ppt tentang Rumah belajar, dilanjutkan praktik langsung browsing laman https://belajar.kemdikbud.go.id/ untuk membuka fitur-fitur yang ada di Portal Rumah belajar. Pertama dimulai dari fitur Sumber Belajar kemudian Kelas Maya, Lab Maya, Bank Soal, Peta Budaya, Buku Sekolah elektronik. Wahana Jelajah Angkasa, Karya Bahasa dan Sastra, Pengembanga Keprofesian Berkelanjutan (sekarang pembaTIK), Edu game. Bapak ibu guru peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini. 

Bapak Muhklis,S.Pd akan berusaha mencoba memaksimalkan fitur-fitur Portal Rumah Belajar untuk proses Pembelajaran Dari Rumah yang dilakukan guru-guru di SMAN 1 Manggelewa. Semoga guru dan peserta didik mau dan mampu memanfaatkan Portal Rumah Belajar, guna pembelajaran yang bermakna.

Daftar Hadir, Presensi, Flayer, Foto dan PrintScreen dapat dilihat di link berikut (klik) :

 

SRB-Arifin | Muhklis,S.Pd. (Waka Kurikulum)

Muhklis,S.Pd. | Agus Dedi Suhardiman,S.Pd. | Akmaluddin,S.Pd.

Peserta Sosialisasi Portal Rumah Belajar di SMAN 1 Manggelewa

Peserta Sosialisasi Portal Rumah Belajar di SMAN 1 Manggelewa

Peserta Sosialisasi Portal Rumah Belajar di SMAN 1 Manggelewa

Portal Rumah Belajar
"Belajar dimana saja, Kapan saja dan dengan siapa saja"
 
TEMA PembaTIK 2020
"Berbagi Inovasi Pembelajaran Berbasis TIK Mewujudkan Merdeka Belajar"
SLOGAN PembaTIK 2020
"Merdeka Belajarnya, Rumah Belajar Portalnya, Maju Indonesia"
 

Belum ada Komentar untuk "ANTUSIASME BERBAGI PORTAL RUMAH BELAJAR BERSAMA GURU SMAN 1 MANGGELEWA "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel