IHT SMK YAPIK DOMPU

 Bismillah,

Kira-kira waktu menunjukkan jam 14:00 WITA, acara kegiatan In House Training (IHT) di SMK Kesehatan Yapik Gebang Dompu dimulai, setelah selang sebentar kehadiran Kepala Cabang Dinas DIKBUD Dompu dan dua pengawas SMK di sekolah tersebut. Para peserta yang seluruhnya guru-guru hebat SMK Yapik Dompu sudah menempati ruang kelas yang di jadikan tempat kegiatan IHT. tema yang diusung pada IHT ini adalah "Peningkatan kompetensi guru melalui pemanfaatan TIK dalam pembelajaran dimasa pamdemi covid-19" akan dilaksanakan Jum'at-Sabtu 13-14 Nopember 2020.

Pembukaan diawali laporan Kepala Sekolah Ibu Ida Farida, S.Pd yang menyampaiakan kondisi nyata yang dialami sekolah dan peserta didik pada masa pandemi ini. kegiatan IHT ini merupakan salah satu agenda kegiatan yang sudah tertuang dalam Rancangan Pengembangan Sekolah (RPS) SMK Yapik Dompu terkait dengan peningkatan aspek profesionalisme guru. Berikutnya sambutan dan arahan kepala cabang dinas DIKBUD Dompu Bapak Drs. Muhammad Gunawan,M.Pd. Beliau menyampaiakna kaitannya dengan empat (4) Kompetensi yang harus dikuasai oleh bapak ibu guru , Kpmpetensi Pedagogik, Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Profesional dan Kompetensi Sosial yang kesemua itu harus melekat dan menjiwai bapak ibu guru. Pada akhir arahan, Bapak Kepala Cabang Dinas DIKBUD Dompu menyatakan secara resmi  dibuka.

Berikutnya arahan dari pengawas SMK, H. Abdullatif, S.Pd.,SE.,M.Si. beliau menyampaikan peran guru dalam pembelajaran pada masa pandemi ini, harus diakui ada banyak transisi proses pembelajaran daring yang terjadi, tapi itu semua akan menjadikan pengalaman dan proses baru dalam pembelajaran yang ada di sekolah. ditutup dengan do'a yang dipimpin juga oleh beliau.

Masuk kepada materi, hari pertama penyampaian materi google classroom, dari proses pembuatan sampai pengelolaannya. diakhir sesi hari ini di buat tugas kepada peserta IHT untuk membuat kelas dan memnambahkan peserta didik mini 5 yang dimabil dari teman guru yang lain.







Portal Rumah Belajar
"Belajar dimana saja, Kapan saja dan dengan siapa saja"

#SMKYAPIK
#MerdekaBelajar
#PembaTIK2020
#pembatiklevel4
#rumahbelajarkemdikbud
#guruberbagi
#GuruPenggerak



Belum ada Komentar untuk "IHT SMK YAPIK DOMPU"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel